Tinjau Asrama Haji Bengkulu

Direktur Pelayanan Haji Kementerian Agama RI, Hj.Sri Ilham Lubis meninjau langsung sarana dan prasarana Asrama Haji Bengkulu yang direncanakan akan dijadikan Embarkasi Antara Tahun 2013

Peringatan Isra Mi'raj

Suasana Perayaan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1434H/2013 M di Masjid Raya Baitul Izzah Kota Bengkulu yang digelar pemda Provinsi Bengkulu bersama Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu.

Kegiatan Orientasi

Sebanyak 100 pegawai Kementerian Agama dari sepuluh Kabupaten/Kota di Provinsi Bengkulu mengikuti kegiatan Orientasi Bantuan Hukum dan Kepengacaraan yang dilaksanakan di Hotel Nala Sea Side.

---- Selamat Datang disitus Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma ---

Jumat, 21 April 2017

Ka. Kemenag Seluma: Ada 4 Hal Penting Dalam Bekerja

Bengkulu (Informasi dan Humas) 20/4- Setelah dilakukannya Sertijab antara Kepala yang lama Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma resmi di Jabat Oleh Drs. H. Yasaroh Maksum, M.HI, Ada 4 Hal penting yang harus dipahami dalam sambutan yang pertamanya di Kemenag Seluma.

Kepala Kemenag menyampaikan satu persatu ke empat poni penting dalam bekerja yang pertama, sebagai ASN Kementerian Agama kita wajib menjalankan Lima Nilai Budaya Kerja yang terdiri dari Integritas, Profisonalitas, Inovasi Tanggungjawab dan Keteladannan.

Lalu yang Kedua beliau sampaikan Bekerja dengan hati yang tulus dan ikhlas serta melakukan kerja sama yang baik terhadap sesama ASN Kemenag yang ketiga Koordinasi antar Instansi Pusat maupun daerah serta menghadiri acara yang dilakukan oleh pemerintah daerah baik Bupati maupun DPR dan yang terakhir Kebersihan lingkungan kerja dan bisa menyelesaikan tugas apabila diberikan oleh atasan itula yang disampaikan oleh Kepala Kemenag yang baru dalam sambutan singkatnya.

Kepala yang baru itu juga menghimbau pada Pejabat dan JFU serta Kepala Madrasah yang ada di Kabupaten Seluma untuk bekerja yang lebih baik dan mendukung kinerja Kementerian Agama sepenuhnya.

Terakhir beliau juga bercerita sebelum dilantik menjadi Kepala Kemenag beliau juga perna menjadi Kepala KUA Kecamatan Seluma, Sukaraja dan Talo, dengan demikian beliau tidak asing lagi dengan Kabupaten Seluma.(Bn)

Redaktur: H.Rolly Gunawan

Kemenag Seluma Lakukan Sertijab

Bengkulu (Informasi dan Humas) 20/4- Setelah dilakukan Rotasi Pejabat Eselon III Oleh Ka.Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu beberapa hari yang lalu, maka pada tanggal 17 April 2017 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma melaksanakan serah terima jabatan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma antara Kepala Yang Lama H. Sipuan, S.Ag.MM dengan Kepala Yang Baru Drs. H. Yasaroh Maksum, M.HI, Acara berlangsung hikmat. Hadir pada sertijab tersebut para pejabat dan seluruh pegawai dilingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma.

Dalam sambutan Kakankemenag yang lama H. Sipuan mengatakan, pergantian suatu jabatan adalah hal yang biasa untuk penyegaran suatu kantor ataupun organisasi. Ujarnya.

Lanjut Ka.Kan Kemenag yang lama itu mengucapkan terima kasih kepada segenap jajaran pegawai di lingkungan Kemenag Seluma tanpa terkecuali, karena apapun bentuk keberhasilan yang sudah dicapai selama ini adalah bentuk kerjasama dari kita bersama.Ungkapnya.

Sementara Kakankemenag Seluma yang baru Drs. H. Yasaroh Maksum, M.HI mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran di kemenag Seluma yang sudah menyambut baik kedatangannya.

Bagi saya, ini adalah sambutan yang sangat luar biasa, kami ucapkan terima kasih kepada segenap jajaran ASN Kemenag Seluma atas sambutan yang luar biasa ini, ungkapnya.

Lanjutnya. Kedepan semoga Kemenag Seluma semakin jaya dengan berbagai prestasi yang sudah di capai, ini adalah tugas kita bersama menjaga dan menigkatkan keberhasilan yang sudah di capai, mohon Doa dan kerjasamanya untuk kelancaran bersama pungkasnya.

Terakhir beliau sangat mengharapkan kerja sama yang baik dan selalu mengedepankan pelayannan pada masyarakat baik Di KUA Kecamatan maupun di Kemenag Seluma sendiri harapnya.(Bn)
Redaktur: H.Rolly Gunawan